monicarasmona.my.id

Kenalan dengan Sunscreen Anti Ribet dari NPURE, Yuk!

Kenalan dengan Sunscreen Anti Ribet dari NPURE, yuk!

Kalian sadar nggak sih kalau akhir-akhir ini hampir semua merk skincare mengampanyekan pentingnya memakai sunscreen? Salah satunya sunscreen anti ribet dari NPURE.

Bahkan katanya rangkaian skincare akan sia-sia jika tidak dibarengi dengan pemakaian suncreen. Emh ternyata sepenting itu.

Sebelumnya saya tidak menyengajakan memakai sunscreen karena saya pikir menggunakan day cream saja sudah cukup. Ternyata fungsinya berbeda.

Related:

Eksfoliasi Tanpa Khawatir Iritasi dengan Menggunakan Kapas Ajaib

Duet Maut Jilid Dua dari NPURE yang Wajib Kamu Coba

Pemandian Cipanas Garut Murah yang Sayang untuk Dilewatkan

Hujan Bulan Juni, Sebuah Karya dalam Lima Wahana

1. Pengertian Sunscreen

Sunscreen atau tabir surya adalah ramuan untuk menghalangi pengaruh cahaya matahari yang merusak kulit. Ramuan tersebut dapat berupa losion, semprotan, gel, foam, batang atau produk topikal yang menghindari atau memantulkan sinar radiasi ultraviolet (UV) dari matahari sehingga tidak mengalami bakaran matahari.

2. Manfaat Penggunaan Sunscreen

  • Melindungi paparan sinar UV
  • Melindungi kulit dari efek photoaging
  • Kulit tetap terlindungi meski berkeringat
  • Mencegah kanker kulit
  • Mencegah sunburn
  • Menjaga kulit dari flek hitam
  • Mencegah tanning atau kulit menghitam
  • Menjaga warna kulit tetap merata
  • Mencegah gangguan kulit lainnya
  • Mencegah timbulnya garis halus
  • Melembapkan wajah dengan benar
  • Mengurangi potensi penipisan pembuluh darah

3. Tips agar Manfaat Sunscreen Lebih Efektif

Tips agar Manfaat Sunscreen Lebih Efektif

Penggunaan sunscreen memang penting, tetapi kalau caranya tidak tepat, tetap saja hasilnya tidak efektif. Berikut cara penggunaan sunscreen yang dianjurkan.

3.1 Dua Ruas Jari

Hal ini masih sering diabaikan dalam pemakaian sunscreen. Masih banyak yang merasa cukup dengan pengaplikasian sunscreen tipis layaknya day cream.

Penggunaan sunscreen yang terlalu tipis bisa mengurangi manfaatnya dan perlindungan SPF-nya karena SPF yang tertulis di dalam produk dipengaruhi oleh banyaknya tabir surya yang digunakan.

Penggunaan sunscreen yang tepat itu ada yang menyebut satu dan dua ruas jari, tetapi kebanyakan menyarankan untuk menggunakannya sebanyak dua ruas jari.

3.2 Gunakan 15-30 Menit Sebelum Keluar Rumah

Sebelum keluar rumah, biasanya berdandan dilakukan paling akhir. Hal ini bisa menyebabkan manfaat sunscreen kurang terasa. 

Gunakanlah tabir surya 15-30 menit sebelum keluar rumah karena produk ini bersifat chemical sehingga membutuhkan waktu untuk bekerja dengan efektif.

3.3 Tetap Gunakan Sunscreen Meski di Rumah Saja

Hal ini sering diabaikan karena ada anggapan kalau berada di rumah tidak akan terpapar sinar UV. Padahal sinar UV itu bisa menembus tembok, lho.

Selain itu, sunscreen juga melindungi wajah dari sinar bluelight yang berasal dari gadget. Meski di rumah saja, kita tidak lepas dari ponsel, kan?

3.4 Reapply Sunscreen

Apakah kalian termasuk yang mengira bahwa pengaplikasian sunscreen itu cukup satu kali saja? Kalau ya, mulai sekarang harus diusahakan reapply.

Reapply sunscreen yang dianjurkan adalah 2-3 jam sekali. Menurut kalian ribet nggak sih?

Ralated:

Kim Tae Hyung from Zero to Hero

Lagu Romantis Peterpan, Favorit Kamukah?

Cara Merawat Skin Barrier, Nomor 5 Wajib Kamu Coba

Situ Bagendit 1, Destinasi Wisata Andalan Kota Garut

4. Sunscreen Anti Ribet dari NPURE

NPURE Cica Beat The Sun Powder

Kalau saya sih merasa rempong kalau harus reapply sunscreen tiap 2-3 jam sekali. Belum lagi kalau sudah wudhu, pada luntur kan semua jadi harus touch up.

Untungnya saya menemukan produk tabir surya yang inovatif. Jadi produk ini bubuk seperti bedak, tinggal tap-tap saja, deh.

Ada yang sudah tahu? Produk tersebut adalah NPURE Cica Beat The Sun Powder SPF 30 UVA/UVB. Seperti yang telah diketahui NPURE adalah Local Brand yang menggunakan natural ingredients sebagai bahan utamanya. Selain itu product NPURE sudah:

  • Dermatologically Tested
  • Paraben Free
  • Alcohol Free
  • SLS Free
  • Mineral Oil Free
  • Halal & terdaftar di BPOM

Cica Beat The Sun Powder merupakan #secondshield, jadi sebaiknya diaplikasikan ke wajah setelah kita memakai N'URE Cica Beat The Sun SPF 50 PA ++++ di rumah. Untuk reapply-nya, kita bisa membawa serta produk ini ke mana pun kita pergi. Jadi nggak ribet, kan?

Sesuai namanya, tabir surya Ini berbentuk bedak tabur, paling baik digunakan untuk reapply riasan atau bila kalian ingin memperoleh matte look. Sunscreen powder ini akan menjadi tameng keduamu untuk melindungi kulit dari UVA dan UVB.

Related:

Healing di Restoran Khas Sunda, Emang Bisa?

Membangun Fondasi Literasi bersama KMO Club

Novel Guru Aini, Prekuel Novel Orang-Orang Biasa

Skincare Pilihan Ibu Hamil dan Menyusui, Apakah Itu?

Flip, Antar Bank Pun Bisa Transfer Bebas Biaya Admin

4.1 Kemasan

Warna kemasan sunscreen powder ini sama persis dengan sunscreen cream, yaitu hijau tua. Kemasan luarnya pun sama-sama menggunakan kardus, tetapi sunscreen powder memiliki ukuran yang lebih kecil.

Kemasan utama produk ini unik. Terdapat brush di atas bedak taburnya, sehingga memudahkan dalam pengaplikasiannya. Produk ini juga travelling friendly

Jadi, saat kalian merasa kulit mulai berminyak setelah berada beberapa jam di acara kondangan atau tempat lainnya, kalian tinggal tap-tap saja.

4.2 Klaim Produk

  • Perlindungan UVA dan UVB
  • Membantu menyerap kelebihan minyak
  • Membuat pori-pori tampak lebih kecil
  • Mengeset riasan ketika tampilan kita terlalu dewy
  • Diformulasikan dengan air daun Cica alami untuk menyejukkan dan menenangkan kulit 

4.3 Cara Penggunaan

  • Tepuk-tepuk produk beberapa kali dengan posisi tutup brush di bawah.
  • Buka tutupnya, dorong selubung  hijau sampai menurun sepenuhnya.
  • Kibaskan brush  dengan jari untuk memastikan powder-nya telah memenuhi brush.
  • Gunakan dalam jumlah banyak ke seluruh wajah, leher, telinga, dan daerah terbuka lainnya dalam gerakan melingkar.
  • Gunakan lagi sepanjang hari jika diperlukan (atau setidaknya setiap 2 jam sekali)  untuk perlindungan UV atau penyerapan minyak.

4.4 Harga

Produk ini dibandrol dengan harga Rp. 119.000. Kalian bisa mendapatkannya di official store NPURE di toko oren, toko hijau, ataupun marketplace lainnya. Kalian pun bisa membeli langsung di akun IG dan web NPURE.  

4.5 Review

Untuk saya yang nggak mau ribet bawa-bawa peralatan tempur saat ke luar rumah, sunscreen powder ini sangat membantu. Tinggal masukin produk ini sama lipstik ke tas, deh.

Ukurannya pas, tidak memakan ruang. Bentuknya praktis, tinggal tepuk-tepuk tanpa merusak riasan yang sudah ada.

Sunscreen anti ribet dari NPURE ini bakalan jadi kesayangan aku. Kalian coba juga, ya. Pasti jatuh hati. Selamat mencoba.


Sumber:

https://id.m.wikipedia.org/wiki/Tabir_surya

https://www.orami.co.id/magazine/amp/manfaat-sunscreen

Related Posts

6 comments

  1. Eh aku baru denger ada sunscreen merek ini. Haha krn memang ngga pernah pake sunscreen. Pakenya ya day cream aja ternyata beda ya

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya beda. Yuk, mulai pakai sunscreen, Mbak. 💜

      Delete
  2. lama-lama kena racun skincare mba monica ini... hehe

    ReplyDelete
  3. Kak aku jg bru cek out produk npure tp produk msih dlm prjalanan wkwkwkwk...aku tertarik jg ad konsultasi gratis n fast respon...kandunganny jg no alkohol, no paraben dn laian2...smga aku jg cocok...

    ReplyDelete
    Replies
    1. Wah, udah check out aja. Selamat menantikan produknya, ya. Insyaallah cocok.

      Delete

Post a Comment